Tuesday 10 January 2017

Enam IAIN Ini akan Menjadi UIN

Enam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) akan segera bertransformasi menjadi Universitas Islam Negeri (UIN). Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo telah menyetujui rencana penyusunan Rancangan Peraturan Presiden tentang Perubahasan Status IAIN menjadi UIN.

Hal ini disampaikan Menag usai meresmikan IAIN Batusangkar, Sumatera Barat, Rabu (21/12). Adapun keenam IAIN tersebut adalah IAIN Imam Bonjol Padang menjadi UIN Imam Bonjol Padang; IAIN Antasari Banjarmasin menjadi UIN Antasari Banjarmasin; IAIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten menjadi UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten; IAIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi menjadi UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi; IAIN Mataram menjadi UIN Mataram; dan IAIN Raden Intan Lampung menjadi UIN Raden Intan Lampung.

"Kita terus mengupayakan IAIN yang sudah memenuhi persyaratan bisa bertransformasi menjadi UIN. Harapannya, Indonesia akan memiliki universitas Islam berkualitas di beberapa daerah sebagai tempat belajar generasi bangsa ke depan," kata Menag.

Menurutnya, saat ini Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi sedang menyusun Rancangan Peraturan Presiden tentang perubahan status ini, dan bersinergi dengan Menteri Hukum dan HAM serta kementerian terkait lainnya.

"Saya berharap, Rancangan Perpres tentang perubahan status ini bisa segera diselesaikan sehingga proses transformasi keenam IAIN menjadi UIN ini bisa dilakukan di tahun 2017," ujar Menag.

Dalam rangka menghadirkan pendidikan tinggi keagamaan Islam yang berkualitas, Kementerian Agama terus melakukan pembenahan kelembagaan. Salah satunya adalah melakukan penguatan, baik akademik maupun non akademik. "Sampai saat ini, Kemenag membina 11 UIN, 25 IAIN, dan 20 STAIN," tandas Menag.  (sumber)

Admin2

PKBM & KataBijak

PKBM Kata Bijak adalah sekolah alternatif untuk menaungi mereka yang tidak mampu. Bagian dari Sultan Group, kami dapat dihubungi di: +6281284179400 atau email: redaksi.dekho@gmail.com

0 comments:

Post a Comment